Hanya dengan 23 tahun, Nabi Muhammad bisa mengubah negara Jahiliyah menjadi Negara yang paling didambakan para umat islam, dengan dicetuskannya piagam Madinah, hingga akhirnya islam terkenal dimana-mana dan inillah yang harus kita contoh.
Hal ini diungkapkan oleh KH. Wahdi Musyaffak saat mengisi tausyiah peringatan maulid Nabi Muhammad SAW oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Pademawu di Masjid Darul Muttaqin, Selasa malam 19/11/2019.
"Nabi Muhammad adalah kreator dalam mengubah alam yg penuh dengan kesesatan, keserakahan, keangkuhan. Selam 23 tahun beliau memperjuangkan islam, itulah ketelatenan beliau yang harus kita contoh." Ungkap Ketua Rais PCNU itu.
Strategi dakwah yang di lakukan oleh nabi sangat elegan, beliau mengajak manusia tidak langsung secara frontal, tapi beliau mengajak dengan santun dan menyejukan dengan menampilkan akhlak yang baik.
Dalam acara yg dikemas dengan maulid Nabi ini, KH. Wahdi bercerita bahwa K. Hasyim Huzadi pernah bertanya pada habib Riziq, "Berapa orang yang telah kamu islamkan bib?"
"Beliau menjawab bahwa tidak pernah mengislamkan orang, apalagi yg non islam, yg islam saja takut berjumpa dengan saya." Lanjutnya.
IPNU-IPPNU sebagai Badan Otonom (Banom) dari NU harus bisa memberikan mafaat, dengan cara menjaga hubungan antara manusia, hubungan antara sesama islam, dan hubungan dengan Allah SWT. Sebagai bentuk pengaplikasian nilai-nilai yang telah diteladani oleh Nabi Muhammad SAW.
Comments